Tips dan Trik Masuk Surga

psd-tipsDongbud – Wage Rahadjo. Tulisan ini mungkin kelihatannya iseng dan mengada-ada. Masak sih ada tips dan trik masuk surga? Namun kalau Anda rajin menyimak khotbah atau rajin baca kitab suci, sebetulnya semuanya sudah sangat jelas. Cuma para pendeta dan pengkhotbah malu-malu kucing untuk menyebut kata “Tips dan Trik Masuk Surga”, padahal maksudnya sama saja.

Surga adalah idaman bagi banyak orang. Untuk tujuan itulah kita berbuat baik mengumpulkan pahala dan sembahyang siang malam. Emang tujuannya untuk apa selain ingin masuk surga?

Namun jalan menuju surga tidaklah mudah, apalagi di zaman sekarang, godaan duniawi, serbuan budaya barat yang memberikan pengaruh merusak luar biasa. Kemudian ditambah lagi dengan pertumbuhan jumlah umat yang luar biasa, membuat tingkat persaingan menuju surga menjadi lebih keras dan bahkan brutal sampai harus bunuh-bunuhan.

Nah, untuk tujuan inilah tulisan ini saya buat yaitu cara mendapat surga dengan mudah dan damai, tanpa perlu harus setor uang atau korban nyawa. Berikut adalah penjelasannya lebih lengkap.

  • Langkah 1 : Pilih agama yang benar

Nah, ini adalah langkah awal yang sangat penting ting ting.  Sembahyang jungkir balik tiap hari, berbuat baik mengumpulkan pahala puluhan keranjang menjadi mubazir dan ujung-ujungnya tetap masuk neraka hanya gara-gara salah pilih agama. Jadi memilih agama adalah kunci pertama menuju surga. Prilaku mah urusan belakangan. Walaupun banyak korupsi tapi sudah memeluk agama yang benar, jauh lebih baik dibandingkan jujur bersih tapi salah beragama.

= Agama yang benar itu apa  sih Mbah?

Duh, masak sih segede ini tidak tahu agama benar? Kalau memang jujur tidak tahu, silakan klik disini. Disana bertebaran artikel, ulasan, khotbah tentang agama yang benar. Kalau dirasa belum cukup, bisa mendatangi forum debat agama yang jumlahnya berjibum yang pesertanya sedang baku hantam membahas topik agama yang benar.

  • Langkah 2 : Menyebut nama Tuhan dengan benar

Bagian ini kedengarannya sepele namun sebetulnya sangat penting. Salah sebut nama bukan hanya tidak sopan tapi juga bisa membuat si Empunya marah dan tersinggung. Apakah Sampean senang atau mau menoleh kalau dipanggil dengan nama yang salah? Nah, Tuhan juga sama. Jangan dengarkan omongan Mbah Shakespeare yang berkata : “Apalah arti sebuah nama”.

  • Langkah 3 : Sembahyang dengan tata cara yang 100% benar

Jangan anggap sepele aturan tentang sembahyang. Sembahyang dengan cara benar adalah keharusan dan tidak bisa ditawar-tawar karena semua aturan ini dibuat langsung oleh Tuhan. Saat mengangkat tangan, sudut siku siku, derajat kemiringan waktu membungkuk dan aturan lainnya harus benar 100%. Betapapun rajinnya Sampean sembahnyang tapi kalau tata-caranya salah maka tetap saja akan masuk neraka.

Kalau Sampean sudah menjalankan 3 hal di atas dengan tepat dan benar maka surga sudah hampir pasti menjadi genggaman anda : SELAMAT MECAPAI SURGA !!!

surga

Sedikit catatan, untuk penjelasan yang mudah, rumus hitung-hitungan surga neraka adalah sama dengan pemilu yaitu 50 + 1, artinya untuk dapat surga maka pahala harus 51%. Jadi tinggal sedikit lagi bukan?

=Sok tahu !! Emang tahu dari mana hitung2an surga adalah 50 plus 1?

Lha, emang ada hitung-hitungan lain? Yang namanya hitung-hitungan, syarat kelulusan, pemilu, syarat kemenangan ataupun syarat surga neraka adalah sama. Kalau 50 – 50 ya namanya draw. Dimana mana juga sama. Udah ah, jangan banyak protes. Berikut adalah tips dan trik lanjutannya. untuk point 1%

  • Berpakaian serba putih atau minimal jangan pakai jeans.
  • Sembahyang on time.  Jangan sembahyang diluar jam kerja Tuhan.
  • Rajin menyumbang fakir miskin dll.
  • Rajin berkunjung ke rumah atau tanah Tuhan.
  • Rajin membaca kitab

Kalau Anda mengikuti tips dan trik di atas maka pahala sudah mencapai 51% dan dijamin, surga-lah ganjarannya. Mudah bukan?

Tentu saja, dengan pahala yang minimal jangan berharap dapat surga dengan lokasi di pusat surga. Dengan pahala yang pas-pasan, Anda harus puas hanya mendapatkan surga pinggiran doang. Namun jangan khawatir, walau cuma dapat surga pinggiran, tetap masih dapat jatah bidadari. Berhubung lokasinya dekat atau sedikit mepet dengan neraka maka kemungkinan besar, di bagian kepala bidadarinya ada sedikit tonjolan tanduknya. Wakakakakkk…….

= Asem Mbah. Tulisan sesat dan sentoloyo !

Salah sendiri, sudah tahu ini blog abal-abal masih juga dibaca.

wage-sign-rahardjo

TULISAN TERKAIT :

30 respons untuk ‘Tips dan Trik Masuk Surga

  1. Menurut agma saya tingkat tertinggi moksa bro. Btw link blog agan udah saya tempel di blog saya ( Tukeran link)

    1. Nuwun. sudah ditambahkan.
      Nanti akan saya buatkan juga versi tips dan trik dapat Moksa. wakakakkk…..

  2. Salam mbelgedez mbah wager
    Wah buku ini bisa jadi Best Seller, buku yang asli harus ada tanda tangan Tuhan wakakakak.
    Jos gandoz tips and trikya yang bikin penasaran ada 2 =
    1. Rumah dan tanah Tuhan emang bagus dan indah mbah?
    2. Bidadari bertanduk yang konon kabarnya sangat seksi mbah? Wakakak maaf lho jeng dewi
    Salam abal abal

    1. Kang CAHYO, masak bisa jadi best selker? Duh, jadi takut nih. Untung besar, kaya raya dan akhirnya lupa ngeblog lagi. Biarlah tetap miskin asal bisa ngumpul disini.

  3. Wakakak Takut jadi kaya mbah,
    Bukanya kalau kaya bisa menyumbang buat tiket je surga?
    terus pertanyaan ku yang 2 gimana mbah
    Salam mbelgedez

    1. Wakakakkk… lupa ada 2 pertanyaan. Seksi? Tentu saja. Seksi bin bahenol. Biar bertanduk yg penting bidadari. Khan nanti bisa pakai topi atau krudung.

      Nyebut2 kata tanduk, nanti empunya si Dewi pasti muncul. Sruduk Kang CAHYO aja ya Wi.

    2. whahahaha… lha gimana saya harus komment mbah?… kan saya bidadari murtad, lha wong saya saja nggak kebagian syuur-ga, makanya saya bergentayangan di bumi dan kahyangan :mrgreen:

  4. Setelah saya pikir2 ternyata gampang ya cari surga seperti milih kaplingan dengan bisa kawin dengan yg punya rumah yg akan kita beli, kaya iklan jaman sekarang beli rumah bisa kawin dengan yg punya….dia dapat uang hasil jual plus gono gini nanti jadi harga rumah dia bisa dapat 150 persen harga rumah memang luar biasa strategi perang mencari janda eh rumah eh surga…walah blepotan gini!!!!

  5. Mbah, ada jatah bidadara ga ya? Kalau ga ada, mending saya pilih di neraka mbah…. siapa tahu ketemu Jonny Deep…..

    • Reply mbah : wakakakkkk….. Pokoknya yg untung selalu golongan pria.

    1. Asikkk. simbah sangat beruntung kedatangan seorang bidadari Facebook. Sayang tips-nya tidak berguna utk cewek.

    1. @Salam Dongbud Lover’s
      @Simbah Wager

      Sebenarnya Saya mau Ketawa Ngakak mbah, tapi tak tahan dulu
      Wah Baru tahu ternyata Ada juga Buku seperti ini ???

      Bukunya simbah kan Tips dan Trik masuk surga
      Mungkin ada juga yang ngikuti tips nya Simbah tapi gak berhasil masuk surga dan ada yang protes. Simbah bisa aja mengelak “Mungkin Alamat surga-nya keliru kali ” kan gak disebutin dimana surganya
      he…..he…..he….

      Buku Bocoran Pertanyaan ALAM KUBUR Plus Kunci Jawaban
      Walaupun aku belum membacanya tapi saya tak ketawa dulu
      wakakakakakakakakakakaka
      Ini hebat sekali soalnya Alam Kubur kan Jelas yaitu Di Kuburan, dimana masing-masing desa punya kuburan,

      Apakah tingkat kesulitan pertanyaanya sama untuk semua daerah?
      Apakah Kunci Jawaban 100% benar?
      Jika Tim Penguji tahu kalau sudah bocor pertannyaannya apakah gak diganti ?

      Buku Melihat Indahnya Surga
      Jelas kalau buku ini cuma membahas keindahan surga pokonya hal-hal yang indah dan kebahagian tentunya, pasti gak ada model “SURGA PINGGIRAN” seperti tulisan simbah
      Tapi tetep sama aja Alamat surga-nya juga gak Jelas
      he…he….he

      Salam Rahayu

    2. Kang Cahyo,
      Ketawanya jangan ditahan2. Kalau ingin ketawa, ketawalah dengan lepas. Cuma jangan ketawa terlalu keras. Didengar tetangga nanti dikira gila benaran.

  6. Salam mbelgedes mbah
    Minta tolong penggambaran situasi & kondisi “intiping neraka”
    Siapa tahu bisa jadi alternatif, karena menurut saya syaratnya ke surga kok ribet bingits
    Mungkin di kerak neraka malah isis nyaman & tentram karena tdk populer & gak perlu sikut²an
    antrinya
    Suwun

  7. Salam Kang. Wuaduh…. sekaliber Kang Tomy minta tolong penggambaran neraka. Mati aku….

    Tapi kalau cuma sebatas, intip, entip atau kerak nasi, sih saya tahu Kang karena saya tiap hari masaknya masih pakai cara super jadul yaitu pakai periuk, jadi di bagian bawah pasti ada intipnya.

    Teman2 saya kadang antri berkunjung ke rumah saya cuma minta entip nasi. Weleh, ndak nyambung dengan pertanyaan. -wager-

    1. walah entip pakai dibikin antri mbah?
      coba digoreng terus dikasih kinco mbah, bisa jadi komoditas kuliner.
      meningkatkan nilai tambah dan membangun jiwa enterpreuner bisa jadi peluang bisnis bagi yang kena PHK akibat rupiah mbrosot

      salam UKM Usaha Kreatif Milyaran

  8. Bagi kami surga dan neraka adalah sesuatu yg harus kami lalui,sesuai dengan perbuatan kami.Kami iklas lahir berulang-ulang hanya u/ mencapai “MUKSO”,bukan sekedar surga,maupun bidadarinya yg cantik.

  9. Semua atas kehendakNYA,Surga dan neraka Pun diciptakan olehNYA yg artinya tdk kekal alias musnah pada saatnya nanti , tip yg paling mudah masuk surga Adalah pahami keberadaaNYA , Kemana harus mencariNYA. Jalan paling singkat adlh carilah DIA dalam diri.

    1. Salam untuk Sdr EXCEL,
      Tulisan koplak, dulu sempat lama terpending, tarik ulur antar diposting atau tetap disimpan jadi draff. Takutnya banyak yang kebakaran, eh, ternyata ….. adem-adem saja.

  10. spt kisah Ramayana, sepanjang masih ada GUNUNG dan Sungai/laut, maka kisah tsb masih tetap akan ada”.
    inyong pernah mendengar ttg cerita hidup di surga, cerita yg hidup di surga tentunya ia tidak akan inkarnasi lagi (moksa), dlm agama budha disebut Nirwana atau Nibbana adalah kondisi tidak terlahirkan kembali.

    inyong juga telah mendengar ttg kehidupan yg terlahir kembali ya di al-qur’an, dihidupkan, kemudian dimatikan, kemudian dihidupkan kembali sampai kembali kpd Allah :
    Mengapa kamu ingkar kepada Allah, padahal kamu tadinya mati, Dia menghidupkanmu, kemudian mematikanmu, menghidupkanmu kembali, selanjutnya kepada-Nya kamu dikembalikan ( AL BAQARAH 2: 28 )

    Kami bangkitkan kamu sesudah kamu mati agar kamu bersyukur
    ( AL BAQARAH 2 : 56 )

    Dan apakah orang yang sudah mati kemudian Kami hidupkan dan Kami berikan kepadanya cahaya yang terang, yang dengan cahaya itu dia dapat berjalan di tengah-tengah masyarakat manusia, serupa dengan orang yang keadaannya berada dalam gelap gulita yang sekali-kali tidak dapat ke luar dari padanya ….
    ( AL-AN’AM 6 : 122 )

    bersyukurlah bagi yg masih diberi kesempatan “dibangkitkan lagi” agar bisa menebus kesalahan (karma), banyak yg tidak bisa pulang ke nirwana/surga dan juga gk bisa kembali reinkarnasi, shg menangis “ya Allah, tolong lah inyong kembalikan lagi ke dunia, inyong akan memperbaiki lagi hidup inyong dst …”, tapi gk diijinkan, jelas2 ini neraka yg luar biasa, tapi ini cerita dongeng yg tidak harus dipercaya, seandainya percaya ya syukurlah. Mengenai cerita bidadari2 itu hanyalah cerita kiasan untuk menggambarkan suasana yg menyenangkan, yah begitulah sebuah karyasastra yang menarik yg penuh dengan perumpamaan2 suasana gembira menggambarkan suana di surga. Apakah kita bisa ke surga? entahlah krn saat ini mungkin surga pun masih kosong.

    Sesungguhnya, dalam Agama Buddha, ada tiga tujuan hidup yang bisa didapatkan.
    yang pertama adalah memperoleh hidup bahagia di dunia.
    yang kedua adalah dapat terlahir di surga setelah kehidupan ini.
    yang ketiga lebih tinggi lagi. Tujuan ini juga menjadi tujuan tertinggi seorang umat Buddha yaitu bagaimana agar bisa mencapai Nirwana atau Nibbana. Nirwana atau Nibbana adalah kondisi tidak terlahirkan kembali, baik di dalam kehidupan ini maupun setelah kehidupan ini.

  11. sarkas banget mbah artikelnya, emang ada surga dan neraka ya mbah??? hahah sy mah kagak percaya surga neraka, tapi kalo ada jual tiketnya sy nitip ya mbah hehehe, thanks mbah

Nama, mail dan website BOLEH diKOSONGkan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.